Wagubsu Resmikan Operasional Pabrik Sarung Tangan


TANJUNGMORAWA- Wakil Gubernur Sumatera Utara Ir HT Erry Nuradi MSi meresmikan operasional mesin pabrik sarung tangan dengan bahan baku lateks di Desa Buntu Bedimbar Tanjung Morawa , Kabupaten Deli Serdang, Selasa (7/10). Pabrik yang mengolah hasil perkebunan karet di Sumut ini melakukan ekspansi penambahan produksi dengan total investasi 35 ribu USD.

Turut hadir pada acara peresmian operasional pabtrik tersebut Ketua DPRD Sumut AjIb Syah, Bupati Deli Serdang Azhari Tabunan, Chairman Indorama Group Sri Prakash Lohia, Konjen India Basir Ahmad, dan Manager Store PT Medisafe Technologies.Raje.Pada kesempatan itu Wagubsu mengucapkan dan memberi apresiasi yang tinggi kepada pimpinan PT Medisafe Technologies yang telah memilih Sumatera Utara sebagai lokasi investasinya.

Wagubsu menyambut gembira peningkatan kapasitas produksi yang dilakukan perusahaan dimaksud. Dikatakannya peresmian ini adalah angin segar bagi perkembangan industri di Sumut yang menurutnya kian berkembang pada jalur yang tepat.

Dikatakannya, kita ingin industri yang berkembang adalah yang sesuai dengan potensi lokal sehingga akan meningkat daya saing sekaligus memberi dampak positif bagi ekonomi daerah. "Kita berharap dengan berdirinya pabrik ini selain mendukung peningkatan pertumbuhan ekonomi dan perluasan lapangan kerja, juga akan makin memperkuat hubungan bilateral antara India dengan Indonesia khususnya Sumut,"paparnya.

Wagubsu mengatakan potensi karet alam Sumut saat ini mencapai 367.113 ton pertahun, namun baru sebagian dimanfaatkan dan diolah lebih lanjut untuk berbagai kepentingan industri seperti industri ban, sarung tangan karet maupun industri lain.Wagubsu mengatakan hilirisasi produk hasil perkebunan akan meningkatkan nilai tambah sehingga menjadi bagian dari upaya peningkatan daya saing produk daerah .  Dengan ekspansi produksi yang dilakukan perusahaan asing asal India ini, Wagubsu berharap dapat mendorong peningkatan perekonomian wilayah.

"Industri sarung tangan karet salah satu andalan yang telah mampu berkompetisi di pasar global. Baik oleh industri lokal maupun perusahaan internasional,"ujarnya.

Hal senada juga disampaikan Bupati Kabupaten Deli Serdang Azhari Tambunan menyambut baik perusahaan asal India yang telah menginvestasikan modal di Desa Buntu Bedimbar Kecamatan Tanjung Morawa Deli Serdang tersebut. Investasi ini menurutnya akan menggerakkan ekonomi masyarakat setempat dan juga membangun prasarana inprastruktur di sekitarnya. "Selain merekrut tenaga kerja warga sekitar, jelas menpercepat pembangunan daerah,"paparnya.

Sementara Store Manager PT Medisafe Technologies, Raje mengemukakan untuk membangun pabrik perushaan telah berinvestasi sekitar 35 ribu US Dolar untuk meningkatkan produksi dengan membangun Glove Plant 5 (GP5).Dengan beroperasinya mesin baru, pihaknya akan meningkatkan produksi sehingga sarung tangan produk perusahaan ini akan dipasarkan secara nasional.

Raje menjelaskan perusahaan tersebut telah berdiri 1989 lalu dan beroperasi secara komersil tahun 1991. "Pabrik sebelumnya beroperasi dengan dua line yakni produksi sarung tangan medis yang seluruhnya diekspor ke luar negeri dengan mempekerjakan sebanyak 200 orang," ujarnya. Dengan operasional mesin baru maka produksi ditingkatkan menjadi 18 lines yang beroperasi dalam 3 shift dan mempekerjakan tenaga kerja sebanyak 1600 karyawan.

Comments

Popular posts from this blog

Hasban Bisa Langsung Start, Sumut Bangkit 'Running Well'

Wagubsu Buka Acara Forum Komunikasi Ekonomi dan Keuangan Regional

Wagub Minta BKPRMI Sumut Kembangkan Ekonomi Syariah